Banner-Hari-Pahlawan-2024

Jelang Pilkada 2024, Bawaslu Sulut Kawal Distribusi Logistik

banner 120x600

TELEGRAFNEWS—Jelang pelaksanaan Pilkada serentak 27 November 2024, Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Sulawesi Utara (Sulut) memastikan semua tahapan berjalan sesuai regulasi, terutama menyangkut ketersedian logistik Pilkada yang akan digunakan saat pencoblosan nanti.

Menyangkut hal tersebut, Kamis (17/10) 2024, Bawaslu Sulut dan tim turun melihat  logistik Pilkada 2024 yang mulai berdatangan dan tiba di Pelabuhan Kota BItung, untuk selanjutnya didistribusi ke masing-masing kabupaten/kota.

Ketua Bawaslu Sulut Ardiles Mewohdua anggota lainnya yakni Koordiv Pencegahan, Parmas dan Humas Steffen Stevanus Linu dan Kordiv Divisi SDM Organisasi dan Diklat, Erwin Sumampouw., bersama KPU Sulut mengawal pendistribusian dari Pelabuhan Peti Kemas Kota Bitung.

Dikatakan Ketua Bawaslu Sulut, minimnya permasalahan pada saat pendistribusian logistik, merupakan salah satu faktor Pemilu berkualitas.

“Proses pendistribusian Logistik dari ‘Hulu hingga Hilir’ perlu dikawal dengan baik. Oleh karena itu, penting bagi jajaran Pengawas Pemilu sejak awal melakukan mitigasi kerawanan, serta turut langsung melakukan pengawasan melekat,” ujar Mewoh.

Selanjutnya, logistik-logistik yang sudah tiba di Pelabuhan Peti Kemas, Kota Bitung, akan didistribusikan ke masing-masing KPU kabupaten/kota se-Sulut.(man/*)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *