TELEGRAFNEWS – Ketua DPD KNPI Bolaang Mongondow (Bolmong) Feramitha Tiffani Mokodompit dilantik sebagai Koordinator Badan Penanggulangan Bencana (BAGUNA) untuk wilayah Bolaang Mongondow Raya (BMR)
Adapun pelantikan putri Bupati Bolmong yang akrab disapa Mitha sebagai Korwil BAGUNA BMR tersebut, dilantik langsung oleh Kepala Baguna Sulut Dra. Adriana Charlotte Dondokambey MSi., yang juga merupakan Anggota Komisi X DPR RI dari fraksi PDI Perjuangan dari Dapil Sulut.
Pelantikan yang digelar di Hotel Sutan Raja Kotamobagu tersebut disaksikan oleh Ketua DPRD Kotamobagu Meiddy Makalalag, Ketua DPRD Bolmong Welty Komaling, dan Koordinator Baguna Kotamobagu dan Boltim serta Sekretaris Korwil Baguna BMR, Minggu (30/4/2023).
Usai dilantik, dalam sambutannya, Mitha menyampaikan ucapan selamat datang kepada Kepala Baguna Sulut Adriana Dondokambey bersama rombongan pengurus Baguna dan tim yang ada di BMR dalam bahasa daerah Mongondow.
“Dega Nion Don, Selamat datang di bolaang mongondow raya kepada ibu kaban dan rombongan,” ucap Mitha.
Mitha juga menyampaikan apresiasi dan kebanggaanya atas kehadiran Adriana Dondokambey., ditengah-tengah kesibukannya sebagai anggota DPRRI.
“Kami merasa sangat bahagia dan bangga, karena ditengah kesibukan, pada malam hari ini ibu Kapala Baguna Sulut boleh hadir bersama. Saya juga sangat bangga karena Kepala Banguna Sulut adalah tokoh perempuan dari sulawesi utara yang sangat hebat dan kedepanya juga akan maju sebagai anggota DPD RI yang membawa aspirasi masyarakat sulawesi utara,” ujarnya.
Dalam kesempatan tersebut, Mitha juga menyatakan kesiapannya sebagai Korwil Baguna BMR, serta akan selalu siap untuk berkoordinasi dengan semua pengurus Baguna serta Pengurus DPC PDIP yang ada di wilayah maupun di daerah.
“Saya siap melakukan koordinasi, komunikasi dan arahan serta masukan dari seluruh baguna se bolaang mongondow raya dan dengan DPC PDI Perjuangan se bolmong raya serta akan bekerja sebaik-baiknya dengan penuh tanggungjawab dan amanah untuk kerja-kerja kemanusiaan dan berkontribusi aktif bagi masyarakat di bolmong raya,” terang Mitha.
Usai prosesi pelantikan kepala Korwil Baguna BMR, kegiatan dilanjutkan dengan penyerahan bantuan sosial oleh Kepala Baguna Sulut dan Korwil BMR, kepada 50 Kepala Keluarga Pra Sejahtera serta bantuan bagi keluarga miskin.
Diketahui sayap partai PDIP tersebut, menurut Sekjen DPP PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto., adalah Badan Penanggulangan Bencana (BAGUNA) yang bekerja atau membantu korban bencana tanpa membeda-bedakan pilihan politiknya. Dimana Baguna dibangun berbasis semangat kemanusiaan dan kebangsaan yang kuat sebagai upaya menjalankan “dedication of life” yang dibangun oleh Bung Karno untuk mengabdi kepada bangsa dan Tanah Air Indonesia dengan rasa cinta yang berkobar-kobar. (Sumber ANTARA).
Dee