Bupati Bolmong Limi Mokodompit Siap Bersinergi di Pelaksanaan Bakid Moloben BMR Ke-2 Tahun 2023

Photo: Bupati Bolmong berphoto bersama dengan panitia Bakid dan pengurus AMABOM
banner 120x600

TELEGRAFNEWS – Pelaksanaan Musyawarah Besar (Mubes), atau Bakid Moloben ke-2 tahun 2023 yang di gelar Ormas Aliansi Masyarakat Adat Bolaang Mongondow (AMABOM), memperoleh dukungan serta disambut baik Bupati Bolaang Mongondow, Ir. Limi Mokodompit.

Sambutan baik dari Bupati Limi., terlihat saat panitia Bakid dan pengurus AMABOM melakukan silahturahmi sekaligus membahas seputar adat dan budaya di rumah pribadinya di Desa Kobo Kecil, Kecamatan Kotamobagu Timur, beberapa hari lalu.

Sambil menikmati pemandangan persawahan dan kolam ikan, dan ditemani kopi hangat, pertemuan ini pun berlangsung akrab dan santai

Suasan pertemuan panitia Bakid dan AMABOM bersama Bupati Bolmong

Oleh Ketua Panitia Haris Djaman., memngungkapkan bahwa diskusi panjang antara bupati dan panitia, menyimpulkan kesiapan orang nomor.1 di Bolmong ini untuk siap mendukung dan ikutserta mensukseskan Mubes ke-2 BMR.

“Pertemuan kami, sangat santai dan akrab, kami banyak membahas persoalan adat dan budaya Totabuan atau BMR. Dan pada intinya, Pak Bupai bersedia hadir bersama – sama dengan para kepala daerah lainnya, sekaligus membawakan materi di seminar nanti”, ungkap Haris kepada media kami di sekretariat Bakid Moloben Kampus IAIK Kotamobagu, Jumat (15/6/2023).

Dalam pertemuan tersebut, Bupati Limi Mokodompit., yang pada saat itu tampil sederhana dengan pakaian simple, kous oblong berwarna hitam dipadu dengan celana panjang Jeans berwarna Dongker, tampak jelas menambah suasana pertemuan menjadi lebih santai dan akrab.

Dikesempat ini juga, Limi  menyampaikan kesiapannya serta menyatakan siap bersinergi demu menjaga dan melestarikan adat dan budaya Bolaang Mongondow Raya (BMR).

“Sebagai daerah induk, baik pribadi dan Pemerintah Kabupaten Bolmong, tentunya akan mensuport kegiatan ini. Karena ini menyangkut adat dan budaya yang merupakan warisan peninggalan berharga dari para Leluhur kita yang wajib kita lestarikan keberadaanya”, ucap Limi.

Dan untuk mensukseskan mubes tersebut, Limi pun menyatakan siap menunjang dan bersinergi dalam pelaksanaannya.

“Sebagai Pemerintah, kami siap memberi dukungan dan akan terus bersinergi dalam melestarikan adat dan budaya BMR, terutama kegiatan ini”, pungkas Limi.

Pertemuan panitia Bakid Moloben dengan Bupati Bolmong, turut dihadiri Ketua AMABOM umum Zainul A. Lantong., dan Sekretaris umum AMABOM Mulyadi Mokodompit.

Diketahui pelaksanaan mubes atau Bakid Moloben yang rencana akan dilaksanakan pada tanggal 26 hingga 27 Juni, mengusung tema, “Peran Pemerintah Daerah Dalam Melestarikan Adat & Budaya Bolaang Mongondow”.

Mubes tersebut juga melibatkan seluruh tokoh – tokoh adat se- BMR di 4 (Empat) wilayah eks Swa Praja, guna membahas dan menetapkan peraturan adat di BMR diantaranya adat perkawinan, adat kematian, pakaian adat & tata cara serta mekanisme penganugerahan gelar-gelar adat, sekaligus akan digelar prosesi penobatan Ketua Dewan Adat BMR kepada Boki Kolano Inta Molintak Kon Totabuan, Ny. Hj. Marlina Moha Siahaan.

Nakmun sebelum acara puncak, sehari sebelumnya Bakid Moloben akan menggelar seminar sehari. Dimana materinya nanti, akan dibawakan langsung oleh para Bupati dan Walikota se BMR, serta Kepala Kepolisan Daerah Kapolda Sulawesi Utara.

Dee

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *